Serang, CNO – Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Golkar, Andika Hazrumy mengaku akan melakukan evaluasi terhadap mesin partai sehubungan telah usainya pelaksanaan pilkada 2020.
Perlu diketahui, dari 4 daerah yang menggelar pilkada di Banten, tiga paslon yang diusung Partai Golkar berhasil memenangi pilkada, sedangkan satu daerah yaitu Kota Cilegon, jagoan partai beringin mengalami kekalahan.
“Alhamdulillah tiga wilayah bisa dimenangkan oleh kader yang diusung Partai Golkar. Tentu saya memberikan apresiasi dan terimakasih kepada masyarakat yang telah mempercayakan pilihan untuk kader-kader yang diusung Partai Golkar,” kata Andika, Rabu (16 Desember 2020).
Andika juga memastikan, kekalahan di Kota Cilegon tersebut akan menjadi bahan evaluasi bagi partainya menyongsong pilkada 2022 mendatang.
“Pertama tentu dari hasil Pilkada ini kita melakukan evaluasi terhadap kinerja mesin partai di masing-masing kabupaten/kota yang melaksanakan pilkada. Jadi, evaluasi ini secara menyeluruh nanti untuk kita melihat bahwa apa yang menjadi kekurangan akan kita perbaiki ke depan,” tuturnya.
Pria yang juga menjabat Wakil Gubernur Banten ini juga menuturkan, DPP Golkar dalam pilkada di Banten menargetkan kemenangan 100 persen, namun hal tersebut tak berjalan mulus.
“Ya target kan 100 persen dari DPP, tapi kan namanya kontestasi tentu ada beberapa hal yang memang istilah dalam kapasitas ini ada beberapa kekurangan. Jadi, mesinnya nanti kita evaluasi dan tentu kan ditunggu laporannya oleh DPP,” kata Andika.
(*Fer/Red)