Cilegon, CNO – Memperingati Hari Pahlawan, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Cilegon melakukan napak tilas dan ziarah ke makam pahlawan nasional, Brigjend. KH. Syam’un di Desa Kamasan, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Selasa (10 November 2020).
Selain ke makam pendiri Al-Khairiyah, para pengurus KNPI juga melakukan ziarah ke makam kakek Brigjen KH. Syam’un, KH. Wasid di Kelurahan Jombang Wetan, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon.
Sebelum melakukan napak tilas ke makam dua tokoh pejuang Cilegon ini, rombongan KNPI terlebih dahulu berkumpul di Tugu Geger Cilegon yang terletak di samping Makodim 0623 Cilegon.
Di tempat ini mereka menggelar orasi perjuangan masa kini yang dilanjutkan dengan upacara mengheningkan cipta untuk mendoakan para pahlawan yang telah gugur.
Dipilihnya Tugu Geger Cilegon sebagai titik kumpul awal kegiatan ini, menurut Ketua DPD KNPI Kota Cilegon, Najmudin, pihaknya ingin menyampaikan pesan moral kepada generasi penerus tentang pentingnya perjuangan.
“Taman Geger Cilegon adalah simbol persatuan dan ini dalam rangka menghormati serta menghargai jasa pahlawan di Kota Cilegon. Generasi muda harus tetap mengalirkan darah pejuang pada dirinya sehingga berani bersaing dalam segala aspek kehidupan di kota industri ini,” ujarnya.
Pria yang akrab disapa Mumu ini juga mengatakan, masyarakat Kota Cilegon harus bangga memiliki seorang pejuang yang telah ditetapkan sebagai pahlawan nasional. Ia pun berharap, pada diri pemuda Kota Cilegon terus mengalir darah pejuang.
“Brigjend KH. Syam’un telah memberikan contoh kepada kita untuk bersama-sama peduli akan pembangunan Kota Cilegon. Membangun secara adil demi kesejahteraan seluruh masyarakat,” katanya.
(*Fer/Red)