Cilegon, CNO – Dua talenta muda berbakat asli Cilegon dinyatakan lolos dalam seleksi pemilihan pemain untuk masuk skuad RANS Cilegon FC. Mereka adalah Yoga Triseptyan Herlambang dan Eka Januar.
Yoga dan Eka dinyatakan lolos untuk mengisi skuad klub yang baru saja diakuisisi oleh artis Raffi Ahmad setelah sebelumnya mengikuti seleksi ketat sejak 1-6 April 2021.
Yoga Triseptyan Herlambang ditemui beberapa saat setelah pengumuman mengaku bersyukur atas capaiannya dan bangga telah membawa nama Kota Cilegon sehingga tetap melekat pada klub yang rencananya akan bermarkas di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.
“Berkat doa ibu saya dan yang di Cilegon dan dukungan dari pihak Pak Yudi dan tentunya orang-orang Cilegon yang selalu kasih semangat ke saya mas,” kata Yoga, Selasa (6 April 2021).
Pemuda yang berposisi sebagai penjaga gawang ini mengaku, meski hanya dua hari menjalani proses seleksi, namun dalam proses pemilihan pemain itu ia merasa berat lantaran manajemen terlihat selektif dalam pemilihan pemain.
“Berat pasti ya, karena bersaing dengan puluhan pemain dan yang diambil cuma beberapa pemain saja. Buat teman-teman di Cilegon jangan patah semangat, semoga bisa selalu berkembang, selalu kerja keras, karena kita enggak tahu rezeki kita dimana, yang penting usaha dulu,” katanya.
Sementara itu, Dewan Pengawas RANS Cilegon FC Yudhi Apriyanto menyatakan, pemilihan pemain di Kota Cilegon merupakan salah satu komitmen RANS Cilegon FC untuk mengembangkan potensi pemain-pemain berprestasi di daerah.
“Ini merupakan komitmen kita juga, kita berasal dari daerah dan kita mencari bibit-bibit terbaik dari daerah juga,” kata mantan CEO Cilegon United FC ini.
Yudhi berjanji akan terus mencari pemain-pemain terbaik sampai batas waktu yang belum bisa ditentukan hingga mendapat pemain berkualitas di masing-masing posisi.
Seleksi tersebut diharapkan Yudhi dapat diikuti warga Cilegon yang hobi sepak bola dan mampu memotivasi mereka untuk menunjukkan bakat terbaiknya. “Cara untuk daftar melalui SSB dengan usia 21 tahun keatas,” imbuhnya.
(*Fer/Red)