Cilegon, CNO – Guna keberhasilan program Dana Pembangunan Wilayah Kelurahan (DPW-Kel), Bagian Administrasi Pembangunan Setda Kota Cilegon rutin melakukan monitoring ke berbagai wilayah. Monitoring dilakukan ke seluruh kelurahan yang menyelenggarakan pembangunan dengan sumber dana dari DPW-Kel.
Menurut Sub Koordinator Pengelolaan Evaluasi dan Pelaporan Pelaksanaan Pembangunan, Administrasi Pembangunan Setda Kota Cilegon, Mimin Aliah, kegiatan monitoring dilakukan empat kali dalam satu bulan.
Menurutnya, monitoring yang dilakukan untuk melihat progres pelaksanaan program serta kendala yang dihadapi pada masing-masing wilayah. Sedangkan setiap wilayah memiliki karakteristik masyarakat yang berbeda sehingga cara penyelesaiannya juga berbeda.
“Di Kecamatan Purwakarta ada satu kelurahan yang untuk pelaksanaan proyek per termin dan pelaporannya lama. Kemudian wilayahnya berbatasan dengan tanah KS atau perumahan sehingga harus dioper ke RW lain,” kata Mimin.
Namun secara umum, kata Mimin, pelaksanaan program DPW-Kel tahun 2022 ini tidak terdapat kendala. Dan jika terdapat kendala seperti pemindahan lokasi akan didiskusikan seluruh pihak termasuk tim DPW-Kel Kota yang nantinya akan memberikan rekomendasi lokasi proyek.
“Kalau DPW-Kel sih lancar-lancar saja ya. Paling pelaporan saja yang lama, walaupun lama tapi selesai, itu saja kendalanya. Hingga Desember ini sudah selesai semua untuk termin tiga,” katanya.
(*Fer/Red)